Minggu, 18 September 2011

mencari ilmu

salam hangat untuk semua pembaca setia..pada sore ini.. ustadz melihat beberapa murid yang tidur di bangku kelas di tengah pelajaran berlangsung..
kemudian sang Ustadz berkata :
"ketika seseorang sedang tidur.. maka tidaklah apa yang aku terangkan akan dia mengerti..
penjelasan dariku akan melewati dirinya.. sehingga dia tidak memahami..
bukannya aku menghendaki agar semua dari kalian faham.. tetapi.. aku sangatlah antusias untuk itu..
bisa saja aku tidak membangunkannya.. aku tetap mengajar..
yang faham biarlah faham.. dan yang tidak faham.. biarlah dia tidak faham karena itu adalah salahnya sendiri..
akan tetapi..
ini bukanlah hanya soal ijazah..

ini adalah agama.. yang akan kau pegang sampai akhir hayatmu..
dan ini adalah tugas..
yang kau tidak akan menemukan tugas yang lebih mulia dari tugas ini..
dan terlebih lagi.. Allah swt. memperhatikan para pencari ilmu, lebih dari perhatian-Nya kepada yang lain..
maka dari itu..
aku menghendaki agar tidak ada yang tidur dari kalian di dalam kelas..
meskipun aku kira kalian begini karena mengulang pelajaran pada malam hari.. dan bangun malam..
tetapi.. pelajaran di dalam kelas haruslah kalian ikuti.."

pelajaran pun dilanjutkan..
smg.. cerita ini memberikan kesan dalam hati kita..

..ahmed rijal..

0 komentar:

Posting Komentar